AmanditNews, Kandangan – Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H. Achmad Fikry kembali melantik dan mengambil sumpah pejabat lingkup pemerintah setempat.
Bertempat di Pendopo Bupati, Rabu (7/9/22). Adapun pejabat yang dilantik dan diambil sumpahnya kali ini sebanyak 23 orang. Terdiri dari 10 pejabat administrator, 12 pengawas dan 1 pejabat fungsional.
Yang didasarkan Keputusan Bupati HSS Nomor : 821.23,24, dan 29/457, 458 dan 459/BKPSDM tanggal 5 September 2022.
Bupati H. Achmad Fikry menyampaikan bahwa mutasi dan formasi merupakan dinamika organisasi guna meningkatkan capaian kinerja.
“Ini adalah kebijakan pimpinan melalui berbagai pertimbangan dengan matang dari berbagai sudut,” ujarnya.
Dikatakannya pejabat memiliki tugas untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga harus tahu format apa yang akan diberikan untuk melayani masyarakat.
“Pejabat ada karena rakyat, jangan menjadi pejabat yang berjarak dengan rakyat,” pesan Bupati.
Oleh karenanya Bupati meminta agar pejabat yang baru dilantik segera bekerja. Tunjukkan bahwa Bapak Ibu bisa ditempatkan disana.
“Masa orientasi jangan lama-lama. Saya tidak ingin ada pejabat yang menunda nunda pekerjaan,” tandasnya.
Bupati berharap mudah-mudahan para pejabat baru dapat mengemban amanah dengan baik dan melaksanakan tugas sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan. Serta dapat memberikan yang terbaik untuk daerah tercinta.

Turut hadir Wakil Bupati HSS, Syamsuri Arsyad, Sekretaris Daerah H. Muhammad Noor, Asisten, Staf Ahli, Kepala SKPD, Kepala Bagian Setda, Camat.
Pejabat Administrator
1. Murdani, SE, MM Kepala Bagian Umum dan Keuangan Sekretariat DPRD HSS
2. M. Aris Apriannoor, ST. MT Kepala Bidang Tenaga Kerja Dinas Tenaga Kerja, Usaha Kecil Menengah, Koperasi dan Perindustrian
3. H. Nani Trisnawati, S.Kep, MM Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
4. Rakhmad Rizali, S.Kep, M.Si Kepala Bidang Keluarga Berencana Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
5. Muhyaripandi, S.Pi Kepala Bidang Pengendalian Sumber Daya Perikanan Dinas Perikanan
6. Abd. Rahman, SP, MP Kepala Bidang Konsumsi dan Keamanan Pangan Dinas Ketahanan Pangan
7. Ahmad Nabhan, S.IP Sekretaris Kecamatan Padang Batung
8. Ahmad Busairi, SSTP Sekretaris Kecamatan Loksado
9. Wahyudi Noor, SSTP Sekretaris Kecamatan Kalumpang
10. Fakhridy Kasuma, SH Sekretaris Kecamatan Sungai Raya
Pejabat Pengawas
1. Muhammad Muhlis, S.IP Kasubbid Penagihan dan Penindakan Bidang Penagihan dan Pengawasan Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah
2. Erlianie, A.Md Kasubbag Umum dan Kepegawaian Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah
3. M. Rizal Kaspiani, S.IP Kepala Seksi Penanggulangan dan Penyelamatan Bidang Pemadam Kebakaran Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran
4. Indera Darmawan, S.IP Kepala Seksi Penegakan Perda Bidang Ketentraman, Ketertiban Umum Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran
5. Mahriadi, S.Pd Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan Dinas Perhubungan
6. Arif Rakhman, S.IP Kepala Sub Bagian Perencanaan Dinas Komunikasi dan Informatika
7. Agus Fitriyadi, S.IP Lurah Kandangan Utara Kecamatan Kandangan
8. Akhmad Saidillah, Se Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Sungai Raya
9. Ervanny Agusrizani, S.Pd Kepala Seksi Sarana dan Prasarana Smp Bidang Pendidikan Sekolah Menengah Pertama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
10. Jarhani, S.Pd Kepala Sub Bagian Perencanaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
11. Jaini, S.Sos Kepala Seksi Ketentraman dan Ketertiban Kecamatan Daha Utara
12. Rudi Agustiansyah, S.IP Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Keuangan Kecamatan Loksado
Pejabat Fungsional
1. Miftahul Ulum, SSTP, M.Si Pejabat Fungsional Perencana Madya Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah