AmanditNews, Kandangan – Ketua klub olahraga Kandangan Mixed Martial Arts (MMA), Yudha Alfiani, berikan baju tanding dan sejumlah uang pembinaan, kepada atlet Tinju serta Muaythai Hulu Sungai Selatan (HSS).
Dukungan ini, dikatakan Yudha sebagai salah satu bentuk api penyemangat guna menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke XI Kalimantan Selatan, di Bumi Rakat Mufakat mendatang.
“Untuk Tinju berupa 15 baju tanding dan uang pembinaan. Untuk Muaythai berupa uang pembinaan,” terang tokoh penggiat olahraga di HSS ini.
Yudha berharap semangat untuk membela nama HSS harus terus membara dan bisa meraih banyak emas nantinya.
“Para atlet harus tetap semangat, harus bisa memberikan yang terbaik demi nama banua kita HSS,” harapnya.
Selain itu, Yudha turut mengajak semua warga HSS mendukung penuh putra putri atlet terbaik HSS yang akan berlaga nantinya. Baik materiil maupun moril. Minimal dengan dukungan doa.
“Agar mendapatkan hasil yg terbaik untuk HSS,” pungkas Yudha di Camp Muaythai HSS.